Dies Natalis FAI – DO`A BERSAMA & TASYAKURAN

Syukur Alhamdulillah hari ini Kamis 12 Januari 2017 telah genap 54 tahun usia Fakultas Agama Islam Universitas Islam Malang. Dengan suasana kesederhanaan namun penuh khitmat acara Do`a Bersama dan Tasyakuran digelar oleh Fakultas Agama Islam Unisma sebagai rasa syukur untuk merayakan hari lahir (harlah) yang ke 54.

Harlah kali ini terasa istimewa, meski dirayakan dengan sederhana namun dihadiri oleh seluruh civitas akademika Universitas Islam Malang mulai dari Yayasan, Rektorat, Dekan-dekan dan Kepala Unit di lingkungan Unisma serta perwakilan Mahasiswa dari seluruh Prodi yang ada di Fakultas Agama Islam.

Acara tersebut diawali dengan Do`a bersama untuk mengenang jasa-jasa para Pendiri dan Pengabdi Fakultas Agama Islam, dilanjutkan dengan sambutan-sambutan mulai dari Rektor Unisma dan Dekan FAI Unisma, kemudian paparan tentang perjalanan Fakultas mulai berdiri sampai sekarang yang disampaikan oleh saksi hidup sekaligus pendiri Fakultas yaitu Drs. H. Nur Syahid Wiyoto, dan acara ini ditutup dengan Mauidhoh oleh Guru Besar FAI yaitu Prof. Dr. KH. M. Tholhah Hasan.

Kegiatan Harlah ditutup dengan do`a dan pemotongan tumpeng oleh Dekan Fakultas Agama Islam yang diserahkan kepada Prof. Dr. KH. M. Tholhah Hasan, Salah satu Pendiri Fakultas (Drs. Nur Syahid W.) dan Rektor Unisma. Penutupan acara makin meriah dengan adanya pembagian doorprize dari Panitia kepada para tamu undangan yang digelar disela-sela acara ramah tamah.

Berikut dokumentasi kegiatan Do`a Bersama & Tasyakuran dalam rangka Dies Natalis FAI, selengkapnya dapat dilihat di galery foto pada website FAI atau Klik DI SINI.